Boundless Possibilities amid Bounded Times: Refleksi Perjalanan 10 Tahun Indonesia Mengglobal

0
1596
10 tahun pertama Indonesia Mengglobal. Sumber: Indonesia Mengglobal
10 tahun pertama Indonesia Mengglobal. Sumber: Indonesia Mengglobal

Sepuluh tahun bukanlah waktu yang sebentar dalam upaya memfasilitasi lebih banyak anak Indonesia menempuh studi dan berkiprah di panggung global.

Jika merefleksikan pada awal mula Indonesia Mengglobal (IM) berdiri, yaitu ketika Veni Johanna dan Martin Tjioe—saat itu keduanya masih berstatus sebagai mahasiswa Indonesia di Stanford University, Amerika Serikat—maka inisiatif Veni dan Martin membuat platform cuma-cuma seperti IM yang berlanjut selama satu dekade adalah perjalanan panjang yang patut disyukuri.   

IM berkembang menjadi rumah besar yang merekam perjuangan orang-orang Indonesia di kancah dunia. Ribuan cerita dan informasi tentang studi dan karier tersedia untuk siapa saja melalui berbagai platform gratis: website, media sosial, beragam event online dan offline, podcast, program mentorship dan PhD Bootcamp, sampai penerbitan buku.

Sebagai rumah besar, IM tumbuh menjalankan perannya didukung oleh ribuan relawan: management team, mentor, dan kontributor. Seluruhnya adalah anak Indonesia yang tersebar di berbagai penjuru dunia. Saat ini dalam management team saja, 41 relawan Indonesia Mengglobal tersebar dari New York, Milwaukee, Asheville, California, Philadelphia, Boston, Brighton, Amsterdam, Amiens, Melbourne, hingga Perth.

Di Indonesia, program-program IM juga dijalankan oleh relawan dari berbagai kota selain Jakarta, seperti Bukittinggi, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Cikarang, Denpasar, Berau, Bulukumba, hingga Tembagapura. Selain mengurus IM, semua relawan memiliki tanggung jawab utama sebagai full time professionals, full time students, dan bahkan sebagian telah menyandang peran sebagai orang tua.

Selama 2,5 tahun pandemi, management team menavigasi ulang arah organisasi, terutama dalam menjalankan berbagai program, agar komunitas ini tetap berjalan dan berdampak. Tahun lalu, kami mengambil tema anniversary Celebrating Resilience. Kami ingin merayakan semangat anak-anak Indonesia yang bertahan memeluk impiannya meskipun dalam badai ketidakpastian.

Tahun ini, ketika situasi sudah lebih baik, kami mengambil tema anniversary Boundless Possibilities amid Bounded Times. COVID-19 memang membatasi ruang gerak banyak aspek, namun kami ingin menjunjung harapan karena banyak sosok inspiratif telah memanfaatkan peluang-peluang yang tidak terbatas di saat waktu yang penuh batas. Misalnya mereka yang mendapatkan beasiswa atau peluang studi dan peningkatan karier di level global di tengah pandemi.

IM dikelola dengan sungguh-sungguh, namun tetap dalam suasana hangat dan menyenangkan.
IM dikelola dengan sungguh-sungguh, namun tetap dalam suasana hangat dan menyenangkan. Sumber: Indonesia Mengglobal

Ekosistem yang membangun  

Secara personal, saya bersyukur bergabung dalam IM selama empat tahun terakhir dan melihat rumah ini telah memiliki ekosistem yang sangat membangun bagi penghuninya. Ekosistem gabungan antara relawan yang ingin berkontribusi untuk masyarakat, sekaligus ingin terus mengembangkan diri.  

Setiap tahun, management team melepas relawan untuk melanjutkan studi di berbagai kampus dunia. Kabar baik juga datang dari para mentee program mentorship. Per April 2022, kami telah mendengar kabar bahwa 15 mentee tahun lalu telah mendapatkan beasiswa LPDP, Erasmus, Fulbright, Australia Awards, dan Saudi Government Scholarship Awardee. Sebanyak 17 mentee yang lain juga diterima di berbagai kampus dunia, seperti Harvard University, University College London, Columbia University, New York University, dan lain-lain. Kami percaya data ini masih akan bertambah.

Dalam dua periode kepengurusan terakhir, program mentorship diperbesar skalanya. Tahun lalu, divisi mentorship menjalankan program dengan 99 mentee dan 99 mentor. Tahun ini angkanya meningkat menjadi lebih dari 200 mentee dan mentor dengan hampir 1.000 pendaftar.

Kami juga membuat serangkaian program online dalam Anniversary Events dengan mengundang prominent figures; melakukan beberapa Media Visit; memperbaiki tampilan website yang telah dikunjungi oleh lebih dari 5,5 juta pengunjung; meluncurkan 6 podcast Mengglobal Talks; menghidupkan kembali konten Campus Tour dan news letter dengan lebih dari 7 ribu subscriber; meningkatkan pengelolaan seluruh media sosial yang menghasilkan penambahan hingga 100 ribu followers; menjalin kerja sama dengan komunitas dan NGO di bidang lingkungan untuk meningkatkan awareness terhadap isu ini; membuat program donasi Covid-19; serta menjalankan program PhD Bootcamp yang saat ini memasuki tahun ketiga.

Dengan niat untuk meningkatkan jangkauan penerima manfaat program IM ke wilayah timur Indonesia, tahun lalu kami juga menyelenggarakan rangkaian webinar Mengglobal dari Timur. Di samping itu, management team juga menjalin 70 partnership dengan kampus, komunitas, NGO, dan organisasi lain; membuat akun official di Kumparan selain penerbitan artikel rutin melalui website www.indonesiamengglobal.com; menerbitkan buku dan mendonasikan buku tersebut ke komunitas pendidikan di wilayah Indonesia Timur; dan membuat lebih dari 25 event dengan lebih dari 7.000 partisipan sepanjang tahun lalu saja.

Dari dalam, berbagai program untuk relawan juga dijalankan. Beberapa di antaranya melalui program town hall periodik, skill development trainings, dan internal get together session coffee convo.

Buku Pertama Indonesia Mengglobal
Buku Pertama Indonesia Mengglobal. Sumber: Indonesia Mengglobal

Terus berjalan

Sepuluh tahun bukanlah waktu yang sebentar, tapi juga bukan waktu yang amat panjang dalam upaya memfasilitasi lebih banyak anak Indonesia menempuh studi dan berkiprah di panggung global.

Kita rasanya ingin melihat lebih banyak lagi nama-nama anak Indonesia yang harum di kampus dunia dan di panggung global. Dalam mencapai itu, kami percaya semangat gotong royong yang dibawa Veni dan Martin sepuluh tahun lalu perlu untuk tetap hidup dan menjalar ke lebih banyak orang, organisasi, komunitas, lembaga pendidikan, dan entitas lainnya.  

Kami optimis untuk melihat tahun-tahun ke depan yang diisi dengan kolaborasi menciptakan lebih banyak dampak untuk membuat Indonesia lebih mengglobal.

Selamat Ulang Tahun IM!
Selamat Ulang Tahun IM! Sumber: Indonesia Mengglobal

Dwinanda Ardhi Swasono

Presiden Indonesia Mengglobal 2021/2022 dan 2022/2023

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here