Lebih Siap Kuliah S2 dengan Introductory Academic Program

Bima, Australia Awards awardee di The University of Western Australia bercerita mengenai program Introductory Academic Program yang membuatnya lebih siap kuliah S2.

0
237
Pembukaan Introductory Academic Program untuk Australia Awards Awardees di The University of Western Australia
Pembukaan Introductory Academic Program untuk Australia Awards Awardees di The University of Western Australia. Sumber: Dokumentasi pribadi

Persiapan keberangkatan biasanya terfokus pada keuangan, transportasi dan akomodasi. Padahal, persiapan secara akademik juga diperlukan untuk kelancaran studi. Terlebih lagi untuk para calon mahasiswa S2 yang sudah lama tidak belajar. Penyesuaian untuk kehidupan akademik sangatlah diperlukan. Bima merupakan salah satu Australia Awards scholar yang mendapatkan kesempatan untuk mengikuti Introductory Academic Program (IAP) di kampusnya selama empat minggu, sebelum masa perkuliahan dimulai. Program ini membuatnya lebih siap untuk kuliah S2 selama 2 tahun ke depan.

***

Introductory Academic Program di The University of Western Australia

Mengikuti kelas library skills
Mengikuti kelas library skills. Sumber: Dokumentasi pribadi

Pada umumnya, Australia Awards scholar akan berangkat enam minggu sebelum masa perkuliahan dimulai. Selama kurun waktu enam minggu, para scholar dari berbagai negara di Asia, Afrika, dan Kepulauan Pasifik dapat menyesuaikan diri mereka di Australia, baik secara kehidupan sosial maupun akademik melalui IAP. Di The University of Western Australia (UWA) tempat saya berkuliah, IAP dilaksanakan sejak akhir Januari sampai pertengahan Februari yang difasilitasi oleh tim STUDYSmarter.

Berbagai materi diberikan saat IAP, mulai dari critical thinking, cross-cultural understanding, academic culture and integrity, library skills, statistics serta kemampuan berbahasa dari segi listening, reading, writing dan speaking skills. Kami pun mendapatkan beberapa tugas, misalnya literature review dan final presentation di minggu terakhir program. Selain materi seputar akademik, terdapat student panel discussion dari scholar yang sebelumnya mengikut IAP dan perwakilan dari guild di kampus seperti Postgraduate Student Association dan UWA Guild. Kami pun dikenalkan dengan berbagai fasilitas lainnya yang membantu perkuliahan seperti STUDYSmarter, UniAccess, Counselling and Psychological Services. Bahkan, kami juga mengunjungi King’s Park untuk sekadar menikmati indahnya kota Perth.

Empat Minggu Menjalani IAP yang Terbilang Singkat

IAP Graduation di The University of Western Australia
IAP Graduation di The University of Western Australia. Sumber: Meriel Griffith, STUDYSmarter UWA

Di akhir IAP kami mengikuti graduation sebagai bukti bahwa kami telah menyelesaikan program ini. Tak hanya scholar saja yang menghadiri acara ini, para pengajar, alumni, serta staf international student support juga turut meramaikan. Acara dibuka dengan sambutan, kemudian dilanjutkan dengan penyerahan sertifikat sebagai bukti para scholar telah berhasil mengikuti IAP.

Bisa dibilang masa-masa mengikut IAP adalah fase honeymoon para scholar. Kami masih semangat untuk mempelajari berbagai macam hal baru, baik dari segi akademik ataupun sosial. Kami masih bisa melakukan kesalahan tanpa khawatir akan terekam di transkrip. Kami juga masih bisa berkumpul dengan teman-teman yang berbeda jurusan sebelum pada akhirnya berpisah karena kesibukan masing-masing.

Sebelum benar-benar memulai masa kuliah, kami masih ada waktu satu minggu untuk mengikuti kegiatan orientasi dari kampus. UWA memiliki kegiatan orientasi yang dinamakan O-Week. Dari berbagai kegiatan selama satu minggu, saya mengikuti beberapa information session untuk mahasiswa internasional dan mahasiswa School of Psychological Science, penyambutan mahasiswa program Master of Business Psychology, serta networking session khusus untuk postgraduate students. Kegiatan O-Week diakhiri dengan O-Day, dimana para mahasiswa baru bisa mengetahui lebih lanjut asosiasi dan club yang ada di UWA.

Walaupun IAP sudah selesai, kami masih bisa menghubungi para pengajar melalui STUDYSmarter untuk konsultasi terkait matematika dan statistika, menulis dalam Bahasa Inggris, bahkan mendapatkan saran terkait dengan tugas yang telah dikerjakan. Fasilitas ini bisa diakses oleh semua mahasiswa di UWA, tanpa dipungut biaya.

Refleksi Diri setelah Menjalani Perkuliahan

Salah satu bangunan di The University of Western Australia
Salah satu bangunan di The University of Western Australia. Sumber: Dokumentasi pribadi

Setelah menjalani kuliah di semester pertama, saya merasa persiapan yang dilakukan saat IAP sangat membantu untuk menyesuaikan diri di lingkungan akademik. Saya sudah terbiasa untuk mengakses berbagai platform yang disediakan kampus mulai dari situs pencari artikel ilmiah, sistem informasi akademik, bahkan learning management system.

Karena saat IAP suasana dibuat seperti perkuliahan, saya pun sudah terbiasa untuk berdiskusi dengan teman sekelas dan menyampaikan ide ataupun bertanya. Hal ini membantu mahasiswa baru untuk membangun kepercayaan diri mereka agar bisa aktif berpartisipasi di kelas.

Saat di kelas saya bertemu dengan banyak teman yang berasal dari berbagai negara dan latar belakang. Pengalaman teman-teman saya di tempat mereka berasal membuat diskusi menjadi menarik karena banyak sekali pandangan yang diutarakan. Tak jarang saya takjub dengan perbedaan yang dihadirkan dalam diskusi. Selain itu, apa yang menjadi masalah dan solusi di negara kita, bisa jadi tidak bisa diterapkan atau harus dimodifikasi di negara lain.

Tak hanya itu, materi yang disampaikan saat IAP pun relevan dengan apa yang dipelajari di perkuliahan. Misalnya saja, ada mata kuliah Ethical Conduct and Communication of Science yang beberapa materinya sudah diajarkan saat IAP, seperti sitasi, menggunakan situs pencari jurnal ilmiah dengan efektif, dan menulis literature review. Apa yang diajarkan di IAP bahkan ada yang menjadi tugas akhir mata kuliah tersebut.

IAP sangat membantu saya menyesuaikan diri di lingkungan akademik kampus dan membuat saya lebih siap memulai kuliah S2 di UWA.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here